Memutus Rantai Penyebaran Covid-19, Lingkungan Bambu Pasang Banner Bertuliskan Kawasan Wajib Pakai Masker

16
WhatsApp

(Painews.id)Metro Lampung — Dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19, sejumlah pemuda yang tergabung di Paguyuban Bambu Kuning memasang banner imbaun pencegahan Covid-19 yang bertempat di bambu kuning metro pusat, Kota Metro, Jum’at (18/09/20) sore.

Redhi Yudhawan Ketua Pemuda Paguyuban Bambu Kuning mengatakan kepada awak media painews

“Pemasangan banner bertuliskan KAWASAN WAJIB MASKER itu, sebagai wujud kepedulian Pemuda Bambu Kuning kepada masyarakat yang ada di metro khususnya Bambu Kuning, agar terhindar dari wabah Covid-19 tersebut”,ujar Redhi.

Selain itu, Yudi anggota Paguyuban Bambu Kuning menjelaskan, memasang banner di 5 titik Jalan Bambu Kuning di lakukang spontanitas dari kami dan kedepannya kami akan memasang di titik-titik yang belum terpasang banner.

“Melalui benner ini, kami mengajak masyarakat bersama-sama memerangi penyebaran wabah Covid-19 di kota Metro khususnya warga Bambu Kuning, Virus ini sangatlah berbahaya bagi tubuh manusia dan sangat mematikan dan menjadi ancaman serius dunia saat ini.”jelas Yudi.

“Semoga kita semua masyarakat Kota Metro dapat mematuhi protokol kesehatan agar kita terhindar dari mewabahnya Covid-19 di Kota Metro yang kita cintai”,tutup Yudi. (F)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini