Painews
Daerah PEMPROV Lampung Pesawaran

Gubernur Arinal dan Ibu Riana Serahkan Bantuan kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

(Painews.id)PESAWARAN —Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Ibu Riana Sari Arinal menyerahkan bantuan kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19, dalam acara bakti sosial penanggulangan dan pencegahan Covid-19, di Piabung, Kabupaten Pesawaran, Selasa (30/6/2020).

Bantuan tersebut berupa 263 paket sembako dari PKK Provinsi Lampung, Dekranasda Provinsi Lampung, dan LKKS Provinsi Lampung (untuk masyarakat terdampak pandemi Covid-19). Kemudian 2 unit wastafle portable dan 25 paket budidaya ikan dalam ember guna meningkatkan pendapatan keluarga.

“Saya mengapresiasi Tim Penggerak PKK, Dekranasda, dan LKKS Provinsi Lampung yang turut mendukung Pemprov Lampung dalam menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak Covid-19 di Pesawaran. Semoga Bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat ditengah Pandemi Covid-19, ” ujar Gubernur Arinal.

Gubernur mengapresiasi Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung, Dekranasda Provinsi Lampung, dan LKKS Provinsi Lampung yang telah mendukung Pemprov Lampung dalam pengendalian Covid-19 melalui Program kerjanya yaitu Jum’at barokah dan Program Siger. “Semoga program ini disukai, dinikmati, dan bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” ujar Gubernur.

Dalam melakukan penanganan dan penanggulangan Covid-19, Gubernur Arinal menjelaskan bahwa protokol kesehatan harus diterapkan dengan benar. Meskipun maklumat Kapolri sudah dicabut, namun protokol kesehatan harus terus diterapkan.

“Kita tetap mengedepankan situasi ke depan, terutama berkaitan dengan ekonomi. Namun Covid-19 tidak bisa kita abaikan. Itulah wujud new normal, tetap menjalankan protokol kesehatan dalam keseharian. Tetapi ini tidak ada gunanya Gubernur dan Bupati memerintahkan, tanpa dukungan dari kita semua,” jelasnya.

Gubernur juga menjelaskan bahwa Lampung berada pada peringkat 5 Nasional terkait penyembuhan Covid-19, dan. Peringkat 1 Nasional dalam hal pengendalian pencegahan Covid-19. Lampung juga meraih 3 penghargaan dalam Lomba Video Inovasi Daerah Tatanan New Normal, yaitu juara 1 sektor restoran, juara 2 sektor pasar modern, dan juara 3 pasar tradisional.

“Terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan bahu membahu dalam menyelesaikan Covid-19. Kita juga mendapatkan 6 milyar dari Lomba Video Inovasi Daerah Tatanan New Normal yang akan digunakan untuk Covid-19,” jelasnya.

lebih dari itu, dalam melakukan penanganan Covid-19, Gubernur Arinal menjelaskan bahwa dalam waktu dekat akan melakukan rapid test secara masal, di daerah Pesawaran, Bandar Lampung, Lampung Tengah, Metro, dan Pringsewu.

Sementara itu, Ketua TP PKK Provinsi Lampung Ibu Riana Sari Arinal menyampaikan ucapan terimakasih kepada Gubernur selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Lampung yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk turut mendistribusikan bantuan kepada masyarakat terdampak Covid-19. “Kabupaten Pesawaran merupakan Kabupaten ke-8 yang kami kunjungi. Dan pada kesempatan ini, kami menyerahkan bantuan 263 paket sembako,” ujar Ibu Riana.

Selain menyerahkan sembako, Ibu Riana juga menyerahkan 2 unit wastafle portabel dan 25 paket budidaya ikan dalam ember guna meningkatkan pendapatan keluarga di tengah pandemi Covid-19. Kegiatan ini, jelas Ibu Riana, merupakan aksi nyata dari bentuk kepedulian, rasa empati, dan gotong royong untukk berjuang melawan Covid-19. Kegiatan ini kiranya menjadi contoh dan motivasi bagi masyarakat untuk turut berbagi kepada sesama.

“Saya juga menyampaikan apresiasi kepada PKK pesawaran yang telah melaksanakan melaksanakan program jum’at barokah dan program siger. Semoga ini menjadi gerakan bersama seluruh Masyarakat Lampung,” ujarnya.

Ibu Riana mengingatkan kepada seluruh masyarakat Lampung untuk tetap waspada dan menerapkan protokol kesehatan. “Tetap semangat, lindungi diri, lindungi keluarga, dan lindungi sesama untuk Lampung Berjaya,” tegasnya. (Adpim)

Related posts

Riana Sari Arinal Terima Kunjungan Dirjen Pemdes Kemendagri dan Ketua Bidang III PKK Pusat

Tobi

Noveri Edios Ketua fraksi PBB HANURA Berkarya, Mengapresiasi Berbagai Upaya yang Dilakukan Pemerintah Dalam Menangani Wabah virus Corona (Covid-19)

Tobi

Kajati Ajak Forkopimda Wujudkan Rakyat Lampung Berjaya Melalui Komitmen Kesadaran dan Penegakkan Hukum

Tobi
Share via