(Painews.id)Tulang Bawang-Salah Satu anggota Polri yang Bertugas Di Kabupaten Tulang Bawang terkonfirmasi positif virus korona atau covid-19. kini Pasien 05 mendapatkan perawatan di rumah sakit Bhayangkara Polda Lampung.
Fatoni, S.Kep,M.M Kadis Kesehatan Tulang Bawang Dan Sekaligus Juru Bicara Satgas Penangan Covid-19 Tulang Bawang mengatakan, pasien 05 berinisial Y (55) merupakan warga Tanjung Seneng, Way Kandis, Bandar Lampung.
Saat ini pasien dirawat di ruang isolasi RS Bhayangkara Polda Lampung, Keadaan pasien stabil. Pasien 05 ini bertugas di Kabupaten Tulang Bawang, Ujar Fatoni Melalui Vidio Rilis, Sabtu (12-09-2020).
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tulang Bawang ini Menjelaskan,” pasien 05 memiliki riwayat perjalanan ke Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, lantaran menjenguk orang tuanya yang sakit pada, 27 Agustus 2020.”
Kemudian pada,” Rabu 2 September 2020, pasien berobat jalan ke RS Bhayangkara Polda Lampung di Poli Penyakit Dalam. Disana ia dilakukan rapid test dengan hasil non reaktif dan suspek tuberculosis.”
Sepekan kemudian atau Rabu, 9 September 2020, lanjut Fatoni, pasien Y di rujuk ke RS Bhayangkara Polda Lampung dan dilakukan rapid test dengan hasil reaktif dan langsung dilakukan tes swab.
Pada Jumat, 11 September 2020, hasil tes swab keluar dengan hasil positif covid-19. Selama sakit tuan Y selalu ada di Bandar Lampung, kata Fatoni.
Fatoni Menghimbau Kepada Masyarakat Tulang Bawang, TETAP TENANG JANGAN PANIK.
Selalu cuci Tangan Pakai Sabun,
Jaga jarak, Dan Pakai Masker Serta Hindari Kerumunan Banyak Orang, Kata Fatoni Dalam Himbauannya Dan Di akhiri Dengan Kata SALAM SEHAT, Tutupnya.(wr)