Lanjut Terus TNI : Babinsa 426-02 Menggala Laksanakan Operasi DISIPROKES, ini wilayah Tempatnya

55

(Painews.id)Tulang Bawang–Operasi Disiprokes (pendisiplinan protokol kesehatan) di wilayah Kecamatan Dente Teladas kususnya di Pasar Pasiran Jaya sampai hari ini masih tetap digelar oleh aparat gabungan TNI, Polri dan Pemda Tulang Bawang, Jum’at (03-07-2020).

Saat dikonfirmasi awak media Sertu Ambali, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 426-02 Menggala, Kodim 0426 Tulang Bawang yang sedang melaksanakan kegiatan operasi pendisiplinan mengatakan, penugasan operasi pendisiplinan protokol kesehatan memang sangat melelahkan, tetapi sebagai prajurit TNI dirinya tidak pernah merasa lelah, karena inilah yang bisa diperbuat dan dipersembahkan kepada masyarakat saat pandemi Covid-19.

Lanjutnya, justru dirinya merasa bangga karena berguna bagi warga masyarakat walaupun hanya berjaga, mengawasi, memberikan himbauan tentang pentingnya menjalankan protokol kesehatan.

“Kami melaksanakan operasi pendisiplinan protokol kesehatan, pada intinya hanya satu yang kami inginkan, warga masyarakat aman dari Covid-19,” tandasnya.

“Kepada rekan- rekan yang tergabung dalam penugasan operasi pendisiplinan protokol kesehatan, dirinya mengajak mari kita laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab,” pungkasnya.(wr)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini