Bupati Winarti Tindaklanjuti Pengarahan Presiden RI Tentang Penanganan Covid-19 di Masa Libur dan Hari Raya

45

(Painews.id) Tulang Bawang– Bupati Tulang Bawang Dr. Hj Winarti, SE., MH Didampingi sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang memberikan Pengarahan secara virtual mengenai pencegahan dan penanganan covid 19.

Pengarahan Secara Virtual Dilaksanakan di Ruang Rapat Utama Kantor Pemkab Tulang Bawang Setempat, Pada Rabu (05-05-2021).

Acara Virtual Tersebut di Ikuti Oleh, Kapolres Tulang Bawang, Dandim 0426 Tulang Bawang, Pejabat Tinggi Pratama Pemkab Tulang Bawang, Para Camat se-kabupaten Tulang Bawang, Para lurah/kakam, Kapolsek seluruh kabupaten Tulang Bawang kepala Puskesmas se kabupaten Tulang Bawang.

Bupati Winarti Didalam Arahannya Mengatakan, Dalam Hal Ini Menindaklanjuti pengarahan presiden RI dalam rapat koordinasi kepala daerah seluruh Indonesia melalui video conference/daring yang diadakan pada Rabu 28 April 2021 Lalu, pemerintah Kabupaten Tulang bermaksud untuk mensosialisasikan arahan presiden RI kepada TIM gugus covid 19 Kab.Tulang bawang.

Bupati Winarti Menyampaikan, Hal penting yang akan saya sampaikan penanganan covid 19 pada masa libur, masa Idul Fitri, termasuk hari raya Waisak, ujarnya.

Lanjut Winarti, “Saya meminta kepada seluruh camat, lurah, kepala kampung, Kapolsek, danramil ,Babinsa, babinkamtibmas, karang taruna dan elemen masyarakat lainnya untuk mengantisipasi beberapa hal baik seperti keluarga kita yang datang dari zona merah, ada potensi terpapar covid19 atau Orang tanpa gejala”, Katanya.

Dan saya juga meminta kepada seluruh masyarakat Tulang Bawang Pada Tahun ini sholat IED dan halal bihalal ditiadakan ditempat publik untuk menghindari kerumunan masa , ini merupakan kesepakatan bersama Gubernur Lampung, Forkompimda provinsi Lampung, Bupati dan Walikota Se-provinsi Lampung, Jelas Winarti.

Dengan program Usaha ekonomi kreatif semoga dapat menstabilkan perekonomian dimasa pandemi covid-19, dengan mengembangkan UKM diwilayahnya masing masing, imbuh Winarti.

“Doa saya, semoga kita cepat pulih dari masa Pandemi Covid 19 ini, Doa memang tidak cukup, semuanya bisa berjalan dengan lancar apabila kita semua saling peduli terhadap lingkungan kita masing masing”, Harapnya.

Dikesempatan Itu Kapolres tuba Turut Menghimbau “Dengan situasi ini marilah kita belajar dari negara India yang sudah teledor Munculnya tsunami covid 19 dinegara tersebut dan saya berharap kampung Tangguh besinergi dengan posko-posko covid19 disetiap perbatasan agar terhindar dari penyebaran covid 19”,ucap kapolres.

Pada Kesempatannya Dandim 0426 Tulang Bawang Juga Menyampaikan, “dengan adanya penyekatan skala mikro kecil didaerah daerah terpencil sangat efektif dalam penanganan covid 19”.

Sudah ada kebijakan yang mengatur tentang kegiatan kegiatan yang ditiadakan selama kabupaten Tulang Bawang di zona kuning, apabila ada masyarakat yang melanggar kebijakan tersebut kita siap menindak, papar Dandim.(wr)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini